5 Penyebab utama Daya Tahan tubuh Anak Menurun

5 Penyebab utama Daya Tahan tubuh Anak Menurun

Tahukan Anda, Mengapa daya tahan tubuh utuk anak itu sangat penting? Daya tahan tubuh anak adalah benteng pertahanan pertama untuk menghalau infeksi virus dan bakteri. Semakin kuat daya tahan tubuh, si anak akan sehat dan tahan terhadap serangan penyakit. Begitu juga sebaliknya. Namun, ternyata ada penyebab utama yang bisa mengakibatkan daya tahan tubuh si anak menurun. Simak berikut ini:

1. Kekurangan Nutrisi

Tak hanya menyebabkan tumbuh kembang balita terhambat, kekurangan nutrisi juga bisa melemahkan sistem imun tubuh sehingga si Kecil lebih mudah sakit. Sebab, saat nutrisi yang dibutuhkan tidak terpenuhi dengan baik, proses alami yang berlangsung di tubuh akan mengalami perlambatan, termasuk proses produksi sel-sel darah putih. Padahal, seperti yang Anda tahu, sel-sel darah putih adalah salah satu agen utama pertahanan tubuh dari virus dan bakteri penyebab penyakit. Bila kadar sel darah putih di tubuh si Kecil terlalu sedikit, daya tahan tubuhnya tentu akan menurun.

2. Kurang Aktivitas Fisik

Meski kadar sel darah putih dalam tubuh si Kecil terbilang normal, ia akan tetap rentan mengalami masalah kesehatan bila jarang berolahraga, Mum. Kenapa? Karena, jarang berolahraga membuat sel-sel darah putih si Kecil tidak mengalir dengan baik ke seluruh tubuh. Imbasnya, sel-sel darah putih ini tidak bisa segera melawan virus dan bakteri yang muncul di tubuh si Kecil. Dengan begini, pertahanan tubuhnya dari ancaman penyakit yang muncul pun semakin lemah.

3. Konsumsi Gula yang Terlalu Banyak

Balita mana yang tidak menyukai es krim, permen, dan camilan-camilan manis lainnya? Ya, dengan rasanya yang memanjakan lidah, camilan manis memang hampir selalu berhasil menarik perhatian si Kecil. Sayangnya, tidak semua camilan manis itu menggunakan gula asli.

Umumnya, camilan manis yang disukai si Kecil menggunakan gula hasil rafinasi (gula yang sudah melewati proses pemurnian), sehingga kandungan Vitamin dan Mineral di dalamnya sudah hilang. Gula ini dikenal dengan nama sukrosa. Menurut penelitian, konsumsi sukrosa secara berlebihan ternyata berimbas buruk untuk daya tahan tubuh. Sebab, sukrosa menurunkan kemampuan sel-sel darah putih dalam memerangi kuman dan bakteri penyebab penyakit.

4. Penyalahgunaan Antibiotik

Saat si Kecil sakit, bersamaan dengan obat, biasanya dokter juga akan memberikan antibiotik. Nah, penggunaan antibiotik ini perlu diperhatikan dengan baik. Sebab, jika tidak sesuai petunjuk dokter, selain membunuh bakteri penyebab penyakit, antibiotik yang Anda berikan pada si Kecil juga berpotensi melemahkan bakteri yang berperan memperkuat sistem imun, lho.

5. Berada di Lingkungan yang Terlalu Bersih Terus-menerus

Mungkin selama ini Mum mengira, menjaga si Kecil agar ia selalu berada di lingkungan yang bersih akan membuatnya terhindar dari berbagai penyakit, ya. Tapi, tahukah, Mum? Kebiasaan seperti ini justru bisa membuat daya tahan tubuh si Kecil melemah.

Alasannya, terus-menerus berada di lingkungan yang terlalu bersih membuat si Kecil jarang terpapar kuman, virus, dan bakteri. Hal ini membuat sistem imun tubuh anak tidak terlatih, sehingga lemah saat sewaktu-waktu harus berhadapan dengan berbagai agen penyebab penyakit.

Itulah hal-hal yang bisa menyebabkan kekebalan tubuh si Kecil melemah. Yuk, minimalisir kelima hal tadi supaya si Kecil lebih kebal dari serangan penyakit! Selain mengajaknya beraktivitas dan memberi makanan bergizi, Mum juga bisa membantu meningkatkan kekebalan tubuh psi Kecil dengan rutin memberinya suplemen kaya nutrisi untuk pertumbuhan balita yaitu stimuno untuk balita.

Stimuno untuk balita Diperkaya ALA, LA, Prebiotik, Nukleotida, Vitamin A, C, dan E, serta Zink, Zat Besi, dan Selenium,  membantu si anak kuat dari serangan penyakit.

Stimuno untuk Balita merupakan suplemen herbal kaya Nutrisi karena mengandung Vitamin A, B, C, E serta unsur Zinc, Magnesium, Mangan, kalium serta senyawa karbohidrat, protein dan mineral yang semua itu sangat diperlukan untuk meningkatkan daya tahan tubuh anak makin kuat.

0 Response to "5 Penyebab utama Daya Tahan tubuh Anak Menurun"

Posting Komentar